Jakarta — Tim Siber Aceh atau yang lebih dikenal dengan sebutan Aceh Cyber Team’s (ACT) akhirnya merilis daftar situs asal Israel yang berhasil diserang menjelang operasi #OpIsrael 7 April mendatang.

Salah satu akun @AnonNewsSwe dari Swedia, Minggu (31/3) lalu menyebutkan ada sekitar 95 situs Israel yang berhasil diserang oleh ACT menjelang operasi #OpIsrael yang selama ini telah digaungkan oleh sejumlah aktivis Anonymous dari berbagai dunia.

Seperti diketahui, bulan April ini menjadi target serangan terorganisasi bernama #OpIsrael akan terus digencarkan oleh aktivis Anonymous. Dalam beberapa tulisannya, mereka meminta para peretas di seluruh dunia untuk bergabung dalam gerakan ini dengan misi “menghapus Israel dari internet.”

“Tim peretas memutuskan untuk bersatu melawan Israel sebagai satu kesatuan, dan Israel harus siap menjadi pihak yang “terhapus” di internet. Ini bukan satu peretas, bukan satu tim peretas, tapi ini adalah kumpulan berbagai peretas,” tulis kelompok Anonymous beberapa waktu lalu.[]