Dahlan Iskan

SEORANG Menteri main sinetron, hal itu seperti jarang terjadi. Tapi Menteri BUMN, Dahlan Iskan sudah bermain di dua judul sinetron, ‘3 Semprul Mencari Surga’ dan yang terbaru ‘Emak Ijah Pengen Ke Mekkah’. Dalam sinetron tersebut, Dahlan berperan sebagai dirinya sendiri sebagai seorang Menteri.

Dahlan tidak khawatir jika kedepannya ada komentar miring mengenai pilihannya untuk main sinetron. Menurutnya, setiap orang punya hoby masing-masing, dan dirinya tidak pernah mengusik orang yang sedang melakukan hobynya.

“Masih-masing kan punya hoby masing-masing. ada yang main golf, ada yang main musik, saya kan nggak pernah komplain,” ujarnya Seperti yang diberitakan KapanLagi.com, Senin (16/9/2013).

Dahlan mengaku tidak gugup ketika berakting. Pengalaman berakting sebelumnya, menjadi modalnya berperan sebagai dirinya sendiri.

“Nervous sih udah enggak lah, kan udah biasa iklan. Iklan kan waktu itu syuting di Amsterdam dan New York. Justru di sini kan ada pembinanya,” ujarnya seraya menunjuk Aldi Taher di sela-sela syuting di kawasan Cibubur.

Dirinya berharap tidak ada orang yang komplain dengan keputusannya untuk berakting. Toh dalam sinetron tersebut dirinya memberikan pengetahuan kepada masyarakat dan dirinya tidak tahu berapa honor yang dibayarkan untuknya, karena honornya langsung diberikan kepada yang tidak mampu.

“Mudah-mudahan saya main sinetron nanti nggak ada yang komplain,” tandasnya. (kapanlagi.com)