Jakarta — Stasiun televisi CBS menetapkan aturan yang sangat ketat dalam perayaan Grammy Awards 2013 nanti. Para tamu yang hadir di perhelatan musik terbesar di Amerika Serikat itu dilarang mengenakan pakaian bermodel dada terbuka dan rok super mini.

Momen yang biasanya dijadikan ajang ‘fashion show’ para perancang mode terkenal ini bahkan tak memperbolehkan para artis mengenakan pakaian yang memperlihatkan minat terhadap aktivitas politik tertentu.

Dikutip dari Reuters, Kamis (7/2), aturan tersebut dikeluarkan karena pihak CBS selaku staisiun televisi yang akan menyiarkan lagsung ajang ini tak mau dikenakan denda lagi. Sebelumnya, stasiun televisi ini harus menanggung denda sebesar US$ 550 ribu saat menyiarkan Superbowl 2004. Denda yang dikeluarkan oleh Federal Communications Commission (FCC) ini menyusul terekamnya bagian dada Janet Jackson saat secara tak sengaja kostumnya robek.

“Harap pastikan bagian tubuh anda tertutup secara wajar, karena bisa menimbulkan persoalan,” demikian penyataan resmi dari CBS yang djuga dimuat di Deadline.com. “Kami tidak akan memperkenankan pengunjung yang mengenakan pakaian yang melanggar susila untuk masuk ke forum ini.”

Sementara, sejumlah artis yang akan tampil di ajang yang akan digelar di Los Angeles, akhir pekan ini (10/2), antara lain Rihanna, Justin Timberlake, Maroon 5, Frank Ocean, Alicia Keys dan Elton John. (cekricek.co)