BeasiswaADA lowongan beasiswa menarik dari Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) untuk para pegawai negeri sipil (PNS), nih!

Melalui Badan Litbang Sumber Daya Manusia (SDM), Kementerian Kominfo menyelenggarakan program beasiswa 2013. Ada dua skema beasiswa yang ditawarkan Kemenkominfo, yakni Beasiswa S-2 CIO dan Beasiswa S-2 Ilmu Komunikasi. Kedua skema ini akan memberikan beasiswa pendidikan senilai biaya SPP yang sedang berlaku.

Selain SPP, beasiswa juga termasuk fasilitas biaya operasional. Peserta program beasiswa juga mendapat biaya buku yang besarannya ditentukan sesuai masa studi. Tetapi, jika peserta gagal lulus sesuai tenggat masa studi, maka tambahan biaya studi ditanggung sendiri.

PNS di instansi pemerintah Pusat maupun Daerah dapat melamar untuk beasiswa ini, dengan syarat telah bekerja minimal dua tahun sejak diangkat menjadi PNS. Mereka yang dapat melamar adalah yang menggeluti bidang pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) di instansi yang bersangkutan.

Syarat lainnya, pelamar belum memiliki gelar S-2 dan tidak sedang mengikuti program pendidikan S-2. Pelamar juga harus mendapatkan izin dan rekomendasi dari pejabat berwenang (minimum pimpinan instansi setingkat Eselon II) instansi yang bersangkutan untuk menjalani pendidikan.

Sementara itu, syarat khusus program beasiswa ini berbeda sesuai standar perguruan tinggi tujuan. Informasi lanjut bisa klik di laman ini(okezone.com)