Banda Aceh — Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Syiah Kuala (Unsyiah) kembali melahirkan empat dokter spesialis bedah. Pelantikan keempat spesialis bedah tersebut dilakukan dalam rapat senat terbuka FKUnsyiah yang dipimpin Dr dr Mulyadi SpP selaku Dekan di aula fakultas tersebut, Kamis (28/6/2012).

Berdasarkan rilis dari panitia pelantikan yang diterima Serambi, kemarin, disebutkan, empat dokter spesialis bedah yang dilantik itu adalah, dr Muhammad Taufik SpB, dr Muhammad Yusuf SpB, dr Andri SpB, dan dr Yasser SpB.

Dekan FK Unsyiah, Dr dr Mulyadi SpP mengatakan, pelantikan dokter spesialis yang dilakukan tersebut merupakan yang kedua kalinya sejak program dokter spesialis dibuka di Unsyiah.

“Pelantikan dokter spesialis bedah perdana dilakukan pada 1 November 2011 lalu. Jumlahnya sebagai dua orang, jadi hingga saat ini FK Unsyiah telah melahirkan enam dokter spesialis,” jelas Dr Mulyadi.

Selain spesialis bedah, kata dia, FK Unsyiah juga membuka program dokter spesialis bidang lainnya seperti spesialis kandungan. “Kita harapkan, ke depan makin banyak dokter spesialis yang dilahirkan FK Unsyiah,” tandasnya. (tribunnews)