Jakarta — Wisata kuliner kini semakin dipermudah dengan kecanggihan teknologi. Era digital yang semakin berkembang saat ini dengan banyaknya aplikasi membuat masyarakat lebih mudah dalam melakukan aktivitasnya sehari-hari, termasuk mencari tempat makan.
Hadirnya Cubit Loyalty Program (CLP) di ponsel pintar sebagai pengganti kartu keanggotaan yang konvensional dikemas dalam sebuah aplikasi yang menambah wahana baru era digital di Indonesia.
Cubit merupakan program terbaru di Indonesia guna mempermudah mencari tempat makan ataupun tempat nongkrong bersama teman-teman maupun keluarga.
Pendiri Cubit, Lincoln Chan, mengatakan mungkin menyebut kata CLP belum begitu familiar, padahal hal ini merupakan model aplikasi digital yang memudahkan para pelanggan dalam mendapatkan informasi seputar kuliner dan lokasi resto serta kafe di Jakarta.
Sejumlah otlet yang sudah bergabung dengan Cubit Loyalty Program antara lain, Black Canyon Coffee, Glosis, Hokkaido Ramen Santouka, Hop Hop, Illuminare, iToast, Katja Piring, Kedai Tiga Nyonya, Libersa, Mamacita The Wine Kitchen, Mama’s Gelato & Pizzeria, Mango Tree Bistro, Miso, Nan Xiang, Poke Sushi, Rainbow Kitchen, Sandwich House, Soup Restaurant, The Taste, dan White Box.
“Sejak Februari 2013 sudah ada 20 merchants yang tergabung dengan Cubit. Selanjutnya pada April mendatang akan diperluas lagi. Saat ini Cubit fokus pada makanan dan minuman saja dan tidak kemungkinan akan merambah ke hal lainnya,” katanya saat perkenalan Cubit Loyalty Program “A Pinch of Life with Cubit” di Manggo Tree Resto Epicentrum Kuningan, Jakarta, baru-baru ini.
Product Specialist Cubit, Diyah Sartika Putrananda, menuturkan keunggulan program itu adalah pelanggan mendapat reward dengan mengumpulkan cap pada setiap kedatangan di tempat kegemaran masing-masing.
Target CLP ini diperuntukkan bagi masyarakat berusia 19-35 tahun yang aktif menggunakan ponsel pintar yang gemar menikmati hidup dengan hang out di kafe maupun restoran favoritnya.
“Memang untuk saat ini kami belum menggandeng pihak artis sebagai ikon, tapi akan dipertimbangkan kedepannya bila perlu. Tapi intinya CLP berguna sebagai media promosi untuk konsumen setia bagi para merchant yang bekerjasama,” ucapnya.
Bagi customer yang berminat dapat mengunduh aplikasi ini secara gratis pada Apps Store dan BB App World. Khusus untuk pengguna Blackberry hanya dapat digunakan pada OS6 keatas mengingat aplikasi ini menggunakan GPS locater. Sementara, bagi para pelanggan dan merchant dapat melihat informasi mengenai aplikasi lebih lanjut dapat mengakses www.kenacubit.com.
“Kami membantu pelanggan mendapatkan loyal customer dengan cara yang aman dan mudah. Aplikasi Cubit diciptakan dengan teknologi yang memudahkan Anda dalam mengumpulkan stamp tanpa harus membawa kartu poin karena semua telah tersedia didalam aplikasi Cubit,” tutur dia. (Suara Pembaruan)
Belum ada komentar