Seputaraceh

Komunitas Twitter Aceh, Meriahkan #4thiloveaceh di Linimasa

ILATeam Management dan Komunitas @iloveaceh (IST)
Komunitas Twitter Aceh, Meriahkan #4thiloveaceh di Linimasa

ILATeam Management dan Komunitas @iloveaceh di Rumoh ILA Lampineung (IST)SAMBUT hari ulang tahun ke-4 yang jatuh pada hari Minggu (23/2/2014), Komunitas Twitter Aceh atau yang dikenal dengan @iloveaceh menggelar sejumlah acara sederhana lewat tagar #4thiloveaceh di linimasa.

Rahmat Nazillah selaku Public Relation ILATeam Management yang kini menaungi Komunitas @iloveaceh kepada SeputarAceh.com menyebutkan, peringatan ulang tahun ke-4 yang digelar kali ini berbeda dari tahun sebelumnya dan sudah dimulai sejak Sabtu (22/2/2014) kemarin.

“Acaranya peringatan HUT ke-4 sudah sejak Sabtu kemarin, kita hanya menggelar acara peusijuk dan syukuran bersama anak-anak yatim dan perangkat gampong setempat di Rumoh ILA Lampineung yang nantinya akan menjadi kantor ILATeam Management,” jelasnya.

Rahmat juga menyebutkan, HUT Komunitas @iloveaceh tahun ini mengangkat tema “Bersama Untuk Lebih Baik” dengan harapan pengguna Twitter di Aceh juga bisa bersemangat untuk melakukan perubahan ke arah-arah yang positif. “Kita mau komunitas pengguna Twitter di Aceh dengan segenap followers @iloveaceh bisa menjadi agen-agen perubahan Aceh yang lebih baik ke depan dan menjadi bagian yang bisa mempositifkan Aceh,” tambahnya.

Ada Lomba di Linimasa

Selain menggelar syukuran, akun @iloveaceh juga meriahkan linimasa dengan sejumlah acara lainya.

“Hari ini (Minggu, red) kita juga sempat on air di radio untuk memberitahukan tentang HUT @iloveaceh, malam ini kita juga gelar kuis di linimasa untuk sejumlah followers,” sebut Duta Mahasiwa GenRe Aceh tahun 2012 ini.

Sejak hadir 4 tahun silam, Komunitas @iloveaceh yang besar lewat mircoblogging Twitter dengan tagline “Teumpat tanyoe sapa rakan ngon syedara” hingga saat ini telah memiliki 42.321 followers lebih dengan jumlah kicauan (tweets) mencapai 132,780.

Tidak saja bergerak di dunia maya, komunitas Twitter yang telah melebarkan sayapnya ini dengan berbagai event dan kegiatan juga membentuk tim manajemen yang mempunyai payung hukum di bawah ILATeam Management sebagai pendukung dalam menggerakkan aksinya di jejaring sosial bersama komunitas.

Selamat HUT ke-4 @iloveaceh. Teruslah menjadi pemberi informasi update Aceh.[]

Belum ada komentar

Berita Terkait