Georgetown — Bagi anda yang khawatir terserang kangker payudara segeralah berhenti mengkonsumsi minuman beralkohol. Sebuah penelitian yang dilakukan National Cancer Institute di Amerika menemukan keterkaitan antara frekuensi mengonsumsi minuman keras dengan tingkat risiko kangker payudara pada perempuan.

Dari 1900 perempuan dewsa yang menjadi sampel diketahui bahwa mereka yang mengkonsumsi tujuh hingga empat belas kali minuman keras setiap minggunya berpotensi meningkatkan resiko kangker payudara dari 30 hingga 50 persen.

Studi yang diterbitkan November 2011 dalam Journal of the American Medical Association mengungkap 100 ribu perempuan yang mengkonsumsi miras tiga hingga enam kali dalam sepekan meningkatkan risiko kangker payudara hingga 15 persen.

‘’Temuan dari penelitian ini sangat signifikan karena ada beberapa faktor yang relatif (mempengaruhi) risiko kanker payudara yang sebenarnya bias dimodifikasi atau melakukan sesuatu (pencegahan). Dan alkohol salah satu penyebabnya,’’ ujar Dr. Claudine Isaacs, professor oncology di Georgetown University, Lombardi Comprehensive Cancer Center seperti dikutip CNN, Minggu (3/6).

Karena itu Issac mnyarankan tidak meminum alcohol merupakan langkah pencegahan yang paling baik. (zul/jpnn)