Jakarta — PT Honda Prospect Motor mengaku terbantu dengan hadirnya model-model baru dalam penjualan mereka. Hal itu terasa pada penjualan mereka untuk Oktober lalu. PT Honda Prospect, yang merupakan agen tunggal pemegang merek Honda di Tanah Air, mengklaim bahwa Brio dan All New CR-V menjadi penunjang.

“Penjualan kami naik hampir 100 persen untuk Oktober. Angkanya 9.058 unit, dan terbesar penjualan Oktober lalu dari CR-V yang sampai dua ribuan unit,” ungkap Jonfis Fandy, Marketing and After Sales Service Director PT Honda Prospect Motor di Central Park, Jakarta, Kamis (8/11).

Dengan demikian, penjualan total mereka hingga bulan tersebut diklaim mencapai 55.000 unit. Honda Prospect pun yakin akan meraih angka 70.000 unit sampai akhir tahun 2012.

Brio dijual dalam empat varian dan harga, mulai dari Brio S M/T Rp 149 juta, Brio S A/T dihargai Rp 159 juta, Brio E M/T dijual Rp 160 juta, hingga Brio E A/T dijual Rp 170 juta sebagai yang termahal.

Adapun All New Honda CR-Vini hadir dalam tiga varian. Model paling murah tipe 2.0 L transmisi manual yang dibanderol Rp. 359 juta, dan transmisi matik dijual Rp. 370 juta. Varian tertingginya berkapasitas mesin 2,4-liter matik dengan harga Rp. 404 juta on-the road Jabodetabek. (otosia.com)