Seputaraceh

Pengumuman SNMPTN Unsyiah dan Unimal

Banda Aceh – Sabtu (17/7/2010) hari ini, Universitas Syiah Kuala (Unsyiah) dan Universitas Malikussaleh (Unimal) mengumumkan hasil Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi (SNMPTN) 2010 secara serentak melalui masing-masing website universitasnya.

Dari 13.554 peserta yang mengikuti jalur ini, hanya 2001 orang yang dinyatakan lulus di Unsyiah 950 calon mahasiswa yang lulus di Unimal.

“Jumlah ini meningkat 20 persen akibat adanya penambahan program studi baru di beberapa fakultas di Unsyiah,” ucap Pembantu Rektor (PR) Bidang Akademik Unsyiah Samsul Rizal, Jum’at (16/7/1010).

Menurutnya, pengumuman SNMPTN Unsyiah diumumkan di website milik Unsyiah, www.unsyiah.ac.id sejak 17 Juli pukul 00.00 dini hari. Para calon mahasiswa yang dinyatakan lulus nantinya diharapkan segera mendaftar ulang di Biro Kemahasiswaan Unsyiah dari 26 hingga 30 Juli nanti.

Lebih lebih lanjut, dirincikannya, pada 26 Juli jadwal pendaftaran ulang bagi peserta yang lulus di Fakultas Ekonomi, Fakultas Kedokteran Hewan serta Fakultas Teknik. Sedangkan pada 27 Juli pendaftaran ulang untuk Fakultas Pertanian dan FKIP IPA.

Sementara pada 28 Juli, menurutnya, pendaftaran ulang bagi peserta yang lulus di Fakultas Kedokteran, Fakultas KIP IPS, serta Fakultas MIPA. Pada 29 Juli merupakan pendaftaran ulang untuk peserta yang lulus di FISIP , kelautan/ budidaya perairan.

“Sedangkan tanggal 30 Juli pendaftaran ulang untuk calon mahasiswa jalur kerja sama daerah. Mengenai syarat dan berkas yang harus dilengkapi dapat dilihat di website,” ungkapnya.

Bagi peserta yang tidak lulus, tambah Samsul Rizal, masih bisa mengikuti jalur mandiri (JMU-red) guna mendapatkan tempat di Unsyiah. Pendaftaran untuk jalur ini sendiri telah di buka sejak 12 hingga 23 Juli nanti di Biro Rektorat Unsyiah.

“Melalui JMU kita tampung sebanyak 2482 calon mahasiswa. Jadi, para peserta yang tidak lulus SNMPTN jangan berkecil hati,” tandas dia.(*/ha/mrd)

6 Komentar

Tanggapilah dengan bijak dan bertanggung jawab. (Privacy Policy)

Berita Terkait