Banda Aceh, Seputar Aceh – Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ar-Raniry Banda Aceh siang ini melantik dua pejabat di lingkungan kampus itu. Kedua pejabat tersebut adalah Muhibbuthabry sebagai Dekan Fakultas Tarbiyah dan Agusni Yahya sebagai Pembantu Dekan I Fakultas Unshuluddin.
Pengisian dua jabatan ini sesuai dengan surat keputusan Rektor IAIN Ar-Raniry nomor In.01/R/Kp.07.6/910/2009. Sebelumnya, Muhibbuthabry menjabat Asisten Direktur II Pascasarjana dan Agusni Yahya bertugas sebagai kektor pada Fakultas Ushuluddin.
Rektor IAIN Ar-Raniry, Farid Wajdi Ibrahim, mengatakan jabatan adalah amanah yang harus dijalankan dengan baik. “Masa depan fakultas tergantung pada pihak dekan fakultas masing-masing. Sebagai pengelola fakultas, harus bisa mengembangkannya,” ujarnya.
Kepada kedua pejabat tersebut, rektor berharap agar bisa menjalankan tugas sesuai aturan yang berlaku dan mampu mewujudkan fakultas yang bermutu. [sa-hsi]
Belum ada komentar